Sobat Jurnalis: Sebanyak 1.416 personel gabungan disiagakan dalam pengamanan menjelang dan sesudah Idulfitri 1445 Hijriyah di Kota Tangerang, Banten. Selain itu, 10 posko pengamanan dan pelayanan didirikan di sepanjang jalur mudik di wilayah Kota Tangerang.”Petugas gabungan terdiri dari Polri, TNI, Satpol PP, Dishub, dan Dinkes. Selain itu, disiagakan empat pos pengamanan, empat pos pelayanan, serta dua pos pantau di jalur pemudik,” kata Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Zain Dwi Nugroho, Rabu (3/4/2024).
Zain berharap, dengan posko, koordinasi antarpetugas, instansi terkait, dan pemangku kepentingan terkait berjalan dengan baik. Ia pun mengecek kesiapan seluruh pasukan pengamanan jalur mudik.”Konsentrasi akan difokuskan pada beberapa titik, yakni di rest area tol Km 13, 5 Pinang dan Km 14 Kunciran arah Banten dan Jakarta. Selain itu jalur arteri dan titik keberangkatan seperti Terminal Poris Plawad,” ucapnya.Ia mengimbau masyarakat Kota Tangerang untuk berhati-hati dan selalu waspada, selama perjalanan mudik.
Pemudik dimintanya beristirahat di seluruh posko mudik, jika merasakan kelelahan.”Bagi yang meninggalkan rumah, bisa menitipkan ke warga sekitar, menitipkan motor dan mobilnya ke Polres Tangerang Kota, gratis. Diharapkan, dengan gelaran pos dan petugas gabungan dapat mengantisipasi kemungkinan kerawanan,” ujar Zein.